JAYAPURA – Pemerintah Provinsi Papua akan membantu Pemerintah Kota Jayapura sebesar Rp 20 miliar untuk merehabilitasi pasca bencara banjir yang melanda beberapa kelurahan dan distrik, di Kota Jayapura beberapa waktu lalu.

Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal, SE, MM mengatakan Pemerintah Provinsi Papua akan membantu Pemerintah Kota Jayapura untuk mengatasi banjir yang terjadi. “Saya sudah minta Wali Kota untuk segera menyurati Pemprov Papua
segera, karena kita saat sedang menyusung APBD Peruhanan 2017,”kata Wagub kepada wartawan.

Wagub mengaku, Pemerintah akan membantu sesuai dengan kemampuan anggaran. “Kalau Rp 20 miliar bisa menyelesaikan banjir di Jayapura, kita akan anggarankan di APBD Perubahan,”jelasnya.

Wagub Tinal juga merasa prihatin dengan banjir yang melanda Kota Jayapura. Hanya saja, mantan Bupati Mimika himbau kepada semua pihak untuk sama-sama bertanggunghjawab, karena kita semua adalah warga Kota Jayapura.

Sementara itu, Wali Kota Jayapura, DR. Benhur Tomi Mano,MM mengatakan, pihaknya segera merespon perintah Wakil Gubernur Papua. “Kita akan segera membuat laporan, Pemerintah Provinsi mau bantu berapa kita terima dan akan gunakan anggaran tersebut sesuai dengan aturan yang berlaku.

Wali Kota mengatakan, pihaknya kedepan akan menata Kota Jayapura semakin baik. “Kita akan tata kedepan dengan main dan akan tertibkan bangunan-bangunan tanpa IMB,”tegasnya. (lam/rm)

LEAVE A REPLY