JAYAPURA–Bulan November 2017, Pemerintah Provinsi Papua rencananya akan mengekspose hasil pembangunan selama kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua, Lukas Enembe,S.IP,MH., dan Klemen Tinal,SE.MM.

Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Papua, Muhammad Musa’ad kepada wartawan, belum lama ini mengaku, selain akan melakukan ekspose pembangunan, juga diadakan seminar pembangunan Papua untuk mempersiapkan 2018-2022.

“Ekspose pembangunan akan dilakukan dalam bentuk visual atau semacam film yang menggambarkan perubahan yang terjadi selama program Gerbangmas Hasrat Papua ada,”jelasnya.

Musa’ad mengaku, sudah ada tim yang dibentuk untuk melakukan evaluasi sekaligus memvisualkan semua progres yang pada 15 kabupaten yang merupakan fokus program Gerbangmas Hasrat Papua. Dengan tujuan untuk memberikan keyakinan kepada masyarakat Papua bahwa memang ada perubahan atau tidak selama kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua.

“Jadi ada dua tim yang kita kirim ke 15 kabupaten untuk memantau sejumlah program seperti Program Gerbangmas Hasrat Papua sekaligus melakukan monitoring, evaluasi serta diharapkan dapat mengambil secara visual apa yang terjadi di 15 kabupaten yang menjadi fokus Gerbangmas Hasrat Papua,”terangnya.

Ia mengklaim sejak adanya program tersebut secara keseluruhan khususnya pada 15 kabupaten telah terjadi perkembangan yang cukup baik seperti di Kabupaten Lany Jaya dengan pendidikannya, Kabupaten Tolikara dengan bidang kesehatannya, kabupaten Sarmi dengan Kesehatan dan Pendidikannya.“Serta di Kabupaten Supiori di bidang Perenomian khususnya sektor perikanan dan pariwisata,”kata Musa’ad.

Selain itu, kata Musa’ad pada bulan yang sama Pemprov Papua akan mempersiapkan RPJMD teknokrat 2018-2022 yang akan bekerjasama dengan UGM dan Uncen.“Dimana puncaknya pada bulan November akan diekspose secara terperinci bagaimana perkembangan program yang sudah kita lakukan disamping Gerbangmas, juga akan mengekspose sektor lain seperti kesehatan dan pendidikan,”imbuhnya.(ing/jg)

LEAVE A REPLY