JAYAPURA – Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2020 di Papua direncanakan akan dipertandingkan sebanyak 14 cabang olahraga (Cabor).

Ketua NPC Papua, H. Jaya Kusuma mengatakan, 14 cabor ini masih bersifat sementara dan bisa berubah dalam pertemuan dengan Technical Delegate (TD) dari masing-masing cabang olahraga di Solo, Jawa Tengah.

Menurut Jaya, NPC Papua dalam waktu dekat akan melakukan pertemuan dengan Dinas Olahraga dan Pemuda Papua untuk membahas pembentukan Panitia Pelaksana (Panpel) Peparnas 2020.

Setelah itu, NPC Papua kembali akan melakukan pertemuan dengan Technical Delegate cabor di Kota Solo, Jawa Tengah.

“Jadi, pada pertemuan dengan TD akan membahas berapa cabor dan nomor yang akan dipertandingkan. Namun, kita harapkan cabor yang dipertandingan pada Peparnas Jawa Barat bisa diperlombahkan di Peparnas Papua,” tuturnya.

Ia menambahkan, Peparnas ini berbeda dengan iven lainnya, sehingga kita harus menyiapkan sarana aksesibilitas bagi para kaum difabel. Namun, untuk panitia tetap sama dengan panitia yang akan bertugas di PON nantinya.

Namun untuk layanan transportasi, katanya, kalau bisa ada bus khusus bagi atlet pengguna kursi roda, kemudian di lokasi venue toilet harus ada akses khusus bagi atlet difabel.

Lanjutnya, Peparnas 2020 akan terpusat di Kota dan Kabupaten Jayapura. “kita rencanakan juga di Keerom, tapi nanti kita ikuti perkembangan kedepan,” tandas Jaya. (lam/rm)

LEAVE A REPLY