JAYAPURA (PT) – Kekosongan jabatan di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua bakal diisi oleh orang-orang profesional dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Terkait dengan itu, Pjs. Gubernur Papua, Sedarmo rencananya akan melakukan pengisian jabatan tersebut dengan melantik sejumlah pejabatnya.

Seperti diketahui jabatan yang kosong di lingkungan Pemprov Papua adalah Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Kepala Dinas Energi Dan Sumber Daya Mineral, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura.

“Saya akan melakukan pengisian di jabatan-jabatan di Pemprov Papua yang saat ini kosong, disebabkan karena pensiun atau meninggal,” jelasnya dalam sambutannya pada Rapat Paripurna Istimewa DPR Papua dalam rangka penyampaian visi misi Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Papua, Selasa (6/3/2018).

Diakuinya, pengisian jabatan apabila memang harus segera diisi, yang tentunya dengan persetujuan atau izin mendagri.

Selain itu, akan menetapkan sejumlah Peraturan Daerah (Perda) yang tentunya apabila perda ini dibutuhkan dengan mendapat persetujuan dari DPRP dan MRP. (ing/dm)

LEAVE A REPLY