JAYAPURA (PT) – Pjs. Gubernur Papua, Soedarmo mengatakan, perawat merupakan salah satu unsur pembangunan kesehatan masyarakat yang saat ini memiliki anggota terbanyak diantara proesi kesehatan lainya.

“Di Provinsi Papua, perawat merupakan ujung tombak pemberi pelayanan kesehatan yang tersebar diberbagai instansi baik di pelayanan kesehatan dasar baik di Dinas Kesehatan maupun di Rumah Sakit atau pelayanan kesehatan tingkat rujukan. Secara otomatis perawat memberikan pengaruh pembangunan Nasional, khususnya dibidang kesehatan yang ada di Provinsi Papua,” ungkapnya dalam sambutan yang dibacakan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua, drg. Aloysius Giay, M.Kes saat membuka Musyawarah Wilayah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke IV 2018 di Hotel Grand Abe, Senin (26/3/2018).

Dijelaskan, musyawarah wilayah PPNI ini sejalan dengan program pemerintah, dimana Presiden Jokowi telah merumuskan program prioritas dalam Nawacita pembangunan nasional yang salah satunya, peningkatan suatu hidup manusia dan kesejahteraan masyarakat, yang dikemas dalam program indonesia sehat.

“Diharapkan kepada pengurus yang terpilih nanti, mampu mengemban tugas, keprofesian, sebagai mitra kerja pemerintah dibidang kesehatan,” tandasnya. (ai)

LEAVE A REPLY