JAYAPURA (PT) – Pemerintah Provinsi Papua selaku tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2020, direncanakan melakukan pemaparan sejauh mana pembangunan infrastruktur pendukung multi ivent empat tahunan itu pada Rapat Anggota Tahunan KONI Se-Indononesia di Hotel Grand Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (25/4/2018).
Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua, DR. Yusuf Yambe Yabdi yang mengatakan, Rapat Anggota Tahunan (RAT) KONI Se-Indonesia di Jakarta sudah berlangsung sejak Senin kemarin, dan besok (hari ini-red) dimana Papua mendapat jadwal untuk pemaparan kesiapan tuan rumah dihadapan pimpinan KONI dari 34 provinsi.
Menurut dia, ajang pemaparan kesiapan tuan rumah Papua kepada peserta PON XX tahun 2020 itu sekaligus memberikan penjelasan tentang penyebaran venue dan kondisi terkini fasilitas pertandingan yang telah disiapkan tuan rumah.
“Di hadapan para pimpinan KONI itu akan dipaparkan kesiapan Papua mulai dari transportasi, akomodasi penginapan, konsumsi hingga fasilitas pertandingan serta pendukung lainnya,” kata Yusuf.
Yusuf yang juga selaku Sekretaris PB PON Papua menambahkan, PB PON sudah membagi lokasi pertandingan yang tersebar di lima wilayah klaster, yakni Kota dan Kabupaten Jayapura, Merauke, Biak, Wamena dan Mimika.
“Yang jelas kita akan jelaskan secara detail lokasi venuenya, tapi Kota dan Kabupaten Jayapura selaku tuan rumah dengan jumlah cabor terbanyak,” jelasnya.
Diketahui, RAT KONI Se-Indonesia ini sekaligus akan ditetapkan jumlah
cabang olahraga dan nomor yang akan diperlombahkan pada PON XX tahun 2020 di Papua. (lam/rm)