JAYAPURA (PT) – Untuk kedua kalinya anggota Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif 121/MK berhasil menemukan ladang ganja seluas setengah heltar di Kampung Kalilapar, Distrik Waris, Kabupaten Keerom Papua, Senin (24/4/2018).
Wadansatgas Mayor Inf Indra Rukman menjelaskan, temuan ladang ganja siap panen tersebut pertama kali dikatahui setelah salah satu warga melaporkan kepada anggota piket jaga
“Berbekal dari laporan seorang warga anggota melaksanakan patroli ke tempat yang diduga lokasi ladang ganja di Kampung Kalilapar tersebut. Setelah melaksanakan patroli sejauh 2 kilometer, ditemukan pohon ganja setinggi 2 meter diantara tanaman jagung,” jelasnya.
Indra mengatakan, dari temuan tersebut pihaknya berhasil mengamankan sedikitnya 36 pohon ganja dan selanjutnya diamankan di Pos Komando Taktis (Kotis) di Kampung Wonerojo, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom.
Dirinya pun menuturkan dari keterangan warga bahwa sering melihat seseorang yang tidak dikenalnya sering merawat dan membersihkan ladang tersebut, namun akhir-akhir ini jarang sekali kelihatan dan warga tersebut tidak mengetahui bahwasanya diantara tanaman jagung tersebut ada beberapa tanaman ganja.
Dia menambahkan, pihaknya akan terus melaksanakan patroli guna memastikan apakah masih ada ladang ganja lainnya.
“Dalam kurun waktu kurang lebih 2 bulan bertugas di wilayah perbatasan ini kami telah 2 kali menemukan, selanjutnya kami akan terus lebih gencar lagi melaksanakan patroli yang kemungkinan masih adanya ladang-ladang ganja lainnya dengan tujuan menghindarkan masyrakat dari penyalahgunaan narkoba dan akibat yang ditimbulkannya serta berusaha menciptakan suasana yang kondusif di sepanjang garis batas negara antara RI dan PNG” tandas Indra. (jul/dm)