JAYAPURA (PT) – DPR Papua dan Sekretaris DPR Papua turut ambil bagian dalam Festival Kopi Papua yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia perwakilan Papua dengan menghadirkan empat orang petani kopi dari Kampung Ambaidiru, Kabupaten Kepulauan Yapen.
Anggota DPRP, Yonas Alfons Nussy mengatakan, sebagai bentuk perhatian kepada petani kopi di Papua maka DPRP berupaya memfasilitasi petani kopi untuk menampilkan hasil karyanya lewat hasil komoditi unggulan dalam festival kopi tersebut.
“Artinya ada kepedulian untuk bagaimana mengupayakan masyarakat khususnya petani kopi, agar mereka bisa bangkit dari keterpurukkan ekonomi dengan memberikan peluang kepada petani kopi yang ada di Kampung Ambaidiru,” ucapnya.
Diakuinya, target besar kedepan adalah bagaimana menyakinkan rakyat Papua bahwa ternyata kopi ini menjadi komoditi unggulan yang dapat di lestarikan.
“Jadi dengan cara itu, kita harus melibatkan mereka dalam festival atau pameran-pameran yang tentu terkait dengan prodak kopi yang sudah ada,” imbuhnya.
Oleh karena itu, pihaknya akan tetap memberikan dukungan dalam ivent nasional dan internasional guna mendapatkan pembeli kopi agar dapat membeli komoditi unggulan di setiap wilayah.
“Misalnya kopi Ambaidiru. Kopi ini tidak kalah dari kopi lain. Makanya perlu mencarikan pasarannya,” terangnya. (ara)