JAYAPURA (PT) ā€“ Penjualan seragam olahraga di Toko Ifan Sport mengalami peningkatan 10-20 persen dibandingkan hari biasa.

Peningkatan itu terjadi sejak dua pekan lalu menjelang HUT Proklamasi ke-73 pada 17 Agustus 2018.

Owner Toko Ifan Sport, Hamzah Hasan mengatakan, peningkatan penjualan sering terjadi pada momen besar termasuk menjelang perayaan hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Dari peningkatan 20 persen itu, kata Hamzah, terbanyak dari seragam sepakbola atau futsal.

ā€œUntuk sepakbola atau futsal, paling laris kostum, lalu sepatu dan atribut lainnya. Seragam sepakbola atau futsal laris lantaran banyak kegiatan lomba menjelang HUT Proklamasi,ā€œ kata Hamzah, Senin (13/8/2018).

Sementara, menjelang Asian Games 2018, Hamzah menyebut, belum menyediakan kostum karena pihaknya masih melihat peminat seragam olahraga untuk Asian Games.

Walau demikian, Hamzah mengaku beberapa calon pembeli telah menanyakan hal itu.

ā€œAda beberapa yang tanya, tapi belum saya siapkan, jualan itu harus yang laku. Seperti perhelatan Piala Dunia beberapa waktu lalu, kami siapkan jersey atau kostum sepakbola tim peserta, tapi timnya sudah gugur, kostumnya tinggal, tak terjual lagi,ā€œ ucapnya.

Terkait harga, Hamzah mengatakan tak menaikkan, bahkan pembelian dalam jumlah besar mendapatkan potongan harga. (nan)

LEAVE A REPLY