TOLIKARA (PT) – Mewujudkan Keluarga sejahtera tentu membutuhkan upaya selain dari pemangku kepentingan juga dari dalam keluarga sendiri bagimana hidup sejahtera.

BKKBN Propinsi Papua sedang mengupayakan keluarga sejahtera itu dengan menggelontarkan berbagai program, salah satunya kegiatan operasional Balai Penyuluh Keluarga Berencana. Dan, Pemkab Tolikara mendukung penuh program keluarga berencana tersebut.

Hal itu disampaikan Bupati Tolikara Usman G Wanimbo, SE, MSi dalam sambutannya saat membuka kegiatan Operasional Balai Penyuluh Keluarga Berencana Tahun 2018 yang digelar sehari di Aula GIDI Karubaga, Kabupaten Tolikara, Kamis (2/11).

Bupati Usman Wanimbo menapresiasi dan menyambut baik kegiatan itu, yang telah telah bekerjasama dengan nara sumber yang professional dalam bidang keluarga berencana.

“Program KB adalah program unggulan guna menciptakan keluarga berkualitas, bukan untuk membatasi pertumbuhan Orang Asli Papua,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini program KB sudah mengalami era yang berbeda, dimana tidak lagi membicarakan program 2 (dua) anak saja cukup, tetapi melainkan melahirkan dan menciptakan keluarga yang berkualitas.

Bupati Usman Wanimbo berharap dengan adanya pelatihan ini, dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Tolikara.

“Saya mengapresiasi kepada seluruh peserta dan lebih khusus tenaga Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) untuk berkomitmen dalam mendukung pelaksanaan Program Kependudukan Keluarga Berencana Pembangunan Keluarga didalam masing-masing desa, mengingat kegiatan ini strategis untuk pengendalian penduduk, KB, pemberdayaan perempuan dan perlidungan anak,“ jelasnya.

Bupati Usman Wanimbo menambahkan, perlu dipahami bersama bahwa kegiatan prioritas Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlidungan Anak tidak mungkin hanya dilaksanakan oleh jajaran pemerintah daerah saja, melainkan sangat memerlukan dukungan dari semua pihak dan kerjasama dengan mitra kerja atau stakeholder. (Diskominfo Tolikara/rm)

LEAVE A REPLY