SENTANI(PT) – Puluhan club pecinta otomotif di Jayapura dan sekitarnya, mengikuti touring dalam rangka gerakan Millenial Road Safety Festival tahun 2019 yang digelar Polda Papua, Minggu (10/2).
Kegiatan touring itu, dengan start mulai dari lapangan Gunung Merah, Kantor Bupati Jayapura, Sentani dan finish halaman Kantor Gubernur Papua.
Setidaknya, puluhan club motor dan mobil yan ada di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, terlibat antusias untuk mengikuti touring ini.
Dalam touring ini, dilepas langsung Wakapolda Papua, Brigjen Pol Drs Yakobus Marzuki dan Staf Ahli Gubernur Papua Bidang Kesra, Ani Rumbiak, yang dihadiri Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw dan Dirlantas Polda Papua, Kombes Pol MH Ritonga.
Gerakan Millenial Road Safety Festival ini, merupakan instruksi Presiden Republik Indonesia kepada Kapolri, dikarenakan angka kecelakaan yang cukup besar diakibatkan dari anak muda, yang tidak taat berlalulintas.
Sebelumnya, Kapolda Papua Irjen Pol Drs Martuani Sormin dalam arahannya menyampaikan bahwa yang menjadi sasaran pada program ini, adalah kaum milenial.
“Dari data pelanggaran lalu lintas yang berakibat fatal hampir 60 persen adalah kelompok milenial sebagai pelanggar sekaligus menjadi korban,” ungkap Kapolda.
Milenial Road Safety Festival dicanangkan jajaran Korlantas Polri dari Merauke sampai Sabang, sekaligus sebagai kegiatan kepolisian khusus fungsi teknis lalu lintas dengan maksud menjadi preemtif dan preventif (mencegah).
“Kebijakan presiden yang diimplementasikan Kapolri melalui Kakorlantas tentang tugas ini (milenial road safety festival) dimana puncak acaranya akan dilaksanakan pada tanggal 31 Maret 2019,” imbuhnya. (ai/rm)