JAYAPURA (PT) – Persipura Jayapura memboyong 20 ke Bogor untuk menghadapi Tira Persikabo pada pekan ke empat Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Minggu (23/6).
Rombongan “Mutiara Hitam” julukan Persipura akan bertolak meninggalkan Jayapura, Rabu, 19 Juni 2019, pukul 08.00 Wit.
Pelatih Persipura Jayapura, Luciano Leandro, berharap timnya bisa meraih poin dalam laga tersebut.
“Kami sudah latihan di Jayapura dengan berbagai strategi, nanti kita terapkan dalam di sana (Bogor-red),” kata Luciano kepada pers di Stadion Mandala Jayapura, Selasa, (18/6).
Untuk mewujudkan target meraih poin di Bogor, pelatih asal Brasil itu minta kepada pemain untuk mengeluarkan kemampuangnya seratus persen dan mohon dukungan serta doa dari seluruh masyarakat Papua.
“Kami ingin hasil yang lebih bagus disana, tapi saya minta pemain mengeluarkan semua kemampuannya terbaiknya,” katanya.
Luciano manambahkan, dalam laga itu, ada beberapa pemain yang absen, seperti Imanuel Wanggai, Marinus Wanewar, Rivaldo Ferre dan Ian Luis Kabes.
“Tiga pemain ini masih cedera dan kemungkinan akan berangkat juga untuk melakukan tes medis di Jakarta,” katanya.
Terkait dengan Mamadou Samassa, mantan pelatih PSM mengaku cedera Samassa tidak ada masalah dan dia bisa jalani debut keduanya bersama tim Persipura melawan tim Laskar Padjajaran julukan PS Tira. Selain itu, fisiknya pun tidak ada masalah.
“Saya kan sudah bilang Samassa datang paling terakhir di tim ini dan sekarang kita sudah tidak kuatir lagi, saya akan siapkan Samassa untuk laga tersebut,” ucapnya.
Soal kiper Persipura Oh In-kyun sejak hari Sabtu tidak mengikuti latihan bersama tim, Luci mengaku jika ia sedang ada urusan di Jakarta.
“Oh In-kyun ada urusan pribadi di Jakarta, dia akan bergabung dengan tim di Jakarta,” pungkasnya. (lam/rm)