JAYAPURA (PT) – Wali Kota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano, MM mengajak warga Kota Jayapura untuk membangun daerah ini, mulai dari dalam keluarga.

 

“Pembangunan ini kita mulai dari dasarnya keluarga. Keluarga yang harmonis  dan bahagia dan marilah kita mulai dari meja makan itu, di sanalah kita membentuk karakter keluarga itu bagi anak-anak kita,” kata Wali Kota Tomi Mano dalam sambutannya ketika membuka Jalan Santai dalam Rangka Hari Kelurga Nasional di Taman Imbi, Kota Jayapura, Jumat, (28/6).

 

Apalagi, kata Wali Kota yang akrab disapa BTM ini, jika sekarang ini meja makan itu sudah hilang, sehingga is mengajak semua masyarakat Kota Jayapura, keluarga-keluarga yang ada di Kota Jayapura ini, untuk membangun daerah ini.

 

Wali Kota BTM mengajak untuk mulai fungsi-fungsi keluarga dan kedekatan pendekatan keluarga, yakni dimulai dari meja makan, karena karakter pembinaan anak-anak itu dimulai dari meja makan.

 

“Saya harapkan keluarga-keluarga di Kota Jayapura ini  mengasih anak-anaknya dengan penuh kasih saya tidak ada dalam keluarga itu kebun binatang, menghina anak anaknya dengan kata-kata yang tidak sopan, anak -anak dicaci maki, padahal anak-anak itu akan membawanya Dan terpendam  dalam hati apa yang diucapkan oleh kedua orang tua itu,” ujarnya.

 

BTM mengajak seluruh warga Kota Jayapura mendidik anak-anak supaya orang tidak membicarakan bahwa ada anak-anak terlantar dan ada anak-anak aibon.

 

Menurutnya, di Kota Jayapura itu butuh sentuhan-sentuhan dari semua pihak dan kita terus melakukan pembinaan keluarga itu, di kampung-kampung itu sudah mulai dengan pembinaan pembinaan keluarga.

 

“Ini supaya keluarga kita ini menjadi dasar pembangunan itu dimulai dari keluarga dimulai dengan keluarga yang kecil dan jemaat juga di mulai dari kekuatan yang kecil,” ujarnya.

 

BTM menambahkan, jika kekuatan kita membangun kota ini dimulai dari keluarga masing-masing, sehingga ia mengajak untuk membentuk keluarga yang kuat, keluarga yang sejahtera dan memberdayakan keluarga yang  dimulai dengan saling cinta kasih sayang, sehingga akan ada berkat dalam keluarga.

 

Selain itu, Wali Kota BTM juga akan melauncing kampung-kampung keluarga, kampung-kampung yang sejahtera, kampung-kampung yang mandiri dalam pembinaan keluarga di wilayah Kota Jayapura.

 

“Hari ini kita gerak jalan santai membina keluarga keluarga yang sehat keluarga yang bahagia. Saya mau sampaikan kepada kita semua sekarang ini sejak kepemimpinan saya dua periode, Kota Jayapura diperhitungkan di kancah nasional,” pungkasnya. (ket/rm)

LEAVE A REPLY