JAYAPURA (PT) – Persipura Jayapura akan membalaskan dendamnya kepada Kalteng Putra saat keduanya bentrok pada laga lanjutan Liga I Indonesia di Stadion Mandala Jayapura, Rabu, 14 Agustus 2019 pukul 15.30 WIT.
Bertindak sebagai tuan rumah, Persipura bertekad untuk membalas kekalahan mereka saat kalah di ajang Piala Presiden beberapa waktu lalu.
Menghadapi Kalteng Putra, Persipura Jayapura tidak diperkuat dua pemain pentingnya, karena akumulasi kartu, yakni Gunasar Mandowen, dan In Khyun.
Kendati demikian, sang kapten Boaz Solossa yang sebelumnya absen karena cedera sudah bisa tampil laga besok sore nanti.
Dalam press confrence di Stadion Mandala Jayapura, Selasa, (13/8) sore, Pelatih Persipura Jacksen F Tiago mengaku, pihaknya tidak mengalami kendala dalam persiapan menghadapi Kalteng Putra.
Semua perencanaan yang telah disiapkan berjalan dengan baik tanpa ada kendala yang berarti.
“Kita dalam kondisi yang baik, kita tidak ada kendala satu apapun, semua yang kita rencanakan berjalan dengan lancar dan baik, tinggal sekarang kita tunggu waktu bertanding, semoga semua yang kita rencanakan bisa berjalan maksimal , kita bisa meraih kemenangan kedua di kandang sendiri,” ujarnya.
Terkait dengan absenya Gunansar Mandowen dan In Khyun, Jacksen mengaku telah menyiapkan sejumlah pemain yanh berada di posisi kedunnya, pihaknya baru akan menentukan siapa yang akan diturunkan nanti malam (tadi malam-red) dalan ibadah bersama yang biasanya di lakukan Persipura dalam menjalani setiap pertandingan.
“Sudah kita berfkir ya, apa yang akan kita lakukan, kita punya pilihan yang cukup banyak di posisi itu, Boci di posisi itu yang sudah fit dan bermain lagi, tinggal kita pilih pemain mana yang kita akan ambil untuk pertandingan besok, tadi pagi kita sudah bahas soal itu, terkait absennya In Kyun dan Gunansar,” ujarnya.
Menurutnya, Kalteng Putra pernah mengalahkan Persipura dalam ajang pra musim Piala Presiden, di mana kala itu Persipura masih ditangani Luciano Leandro, belajar dari kekalahan tersebut, Persipura kini telah melakuakan perubahan dan menyiapkan diri sebaik mungkin.
“Tim tamu adalah tim yang punya sejarah mengalahkan kita di magelang pada Piala Presiden kemarin, sehingga kita juga patut waspda kekuatan mereka, yang paling penting lagi kita belajar dari kesalahan kemarin, saya mendapatkan informasi sebanyak mungkin dari para staf pelatih, bagaimana proses kekalahan itu bisa terjadi penyebabnya dimana,” ungkapnya.
Baginya, laga menghapi Kalteng Putra adalah laga yang tak kalah penting saat dirinya berhasil membawa Persipura mengalahkan Madura Unaited bebarapa waktu lalu, dalam laga perdananya sebagai pelatih Perspura, sehingga itu dirinya berharap para pemain agar jangan terlenda dengan kedaan saat ini.
“Mereka memang tim promosi, tapi mereka kemarin sampai ke semi final Piala Indonesia, sehingga tidak ada alasan untuk meremehkan tim lawan, jangan sampai kita terlena dengan keadaan, pertandingan besok, tidak kalah penting dengan Madura saat saya pertama datang ke sini,” pungkasnya.
Sementara itu, bek senior Persipura, Ricardo Salampessy, mengaku, ia dan rekan-rekannya telah siap untuk menghadapi laga sore nanti, semua pemain dalam kondisi fit dan siap untuk menghadapi laga tersebut, meskipun akan menghadapi dua mantan rekannya, Ferdinando Pahabol dan Patrick Wanggai.
“Pemain dalam kondisi yang baik semua dan siap menghadapi pertandingan besok, ada beberapa tema yang akumulasi, Manu dan Panggih yang belum fit, tapi secara keseluruhan pemain semua siap. Yang kita tau (Pahabol dan Wanggai-red) mereka punya kemampuan individu yang luar biasa, pastinya untuk menghadapinya kami secara tim, tidak secara perorangan,” imbuhnya. (lam/rm)