Ketua TP PKK Provinsi Papua, Ny. Yulce W. Enembe, SH (kiri) usia menyerahkan sertifikat juara lomba UP2K PKK kepada Ketua TP PKK Kota Jayapura, Ny. Kristhina L. Mano dimana TP PKK Kampung Holtekamp meraih juara tingkat nasional

JAYAPURA (PT) — Tim Penggerak PKK Kampung Holtekamp, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura berhasil meraih juara lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK tingkat nasional.

Penghargaan tersebut diserahkan Ketua TP PKK Nasional, Ny. Titi Tito Karnavian kepada Ketua TP PKK Papua, Ny. Yulce W Enembe saat Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-49 Tingkat Nasional tahun 2021 di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Ketua TP PKK Kota Jayapura, Ny. Kristhina L. Mano, ketika pembukaan Rakerda IV PKK Papua dan Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-49 Tingkat Provinsi Papua Tahun 2021 di Hotel Horison, Jayapura, Senin (19/4) mengatakan, penghargaan ini diberikan kepada TP PKK Kampung Holtekamp, saat peringatan HKG PKK ke-49 tingkat nasioanal di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Dikatakan, UP2K PKK yang diberikan kepada Kampung Holtekamp ini berdasarkan penilaian-penilaian yang dilakukan baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional.

“Secara pribadi saya mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada TP PKK Kampung Holtekamp,” ungkapnya.

Untuk itu, lanjutnya, kampung dan kelurahan lain di kota Jayapura dapat memacu diri untuk berlomba-lomba melaksanakan kegiatan PKK itu sendiri, baik tingkat distrik, kelurahan kampung maupun sampai ke dasa wisma dasa wisma yang ada.

“Selain melaksanakan program kerja, tapi TP PKK benar-benar menjadi ujung tombak dalam pelaksanaan program dan juga dalam pembinaan keluarga-keluarga di tempat kita masing-masing,” terangnya. (ign/rm)

LEAVE A REPLY