JAYAPURA (PT) – Tim DVI Bid Dokkes Polda Papua kembali berhasil mengidentifikasi satu jenazah korban bencana banjir bandang di Kabupaten Jayapura.

Jenazah tersebut tiba di RS Bhayangkara Polda Papua pada Senin, 1 April 2019.

Setelah dilakukan identifikasi dengan menggunakan data primer berupa gigi, data sekunder berupa data medis dan properti, bahwa jenazah itu teridentifikasi bernama Adelina Mnune, perempuan (8), Jalan Kemiri, Sentani.

“Dari data Bid Dokkes Polda Papua bahwa kantong jenazah yang telah masuk di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Papua sampai saat ini sebanyak 100 kantong jenazah,” terang Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM. Kamal, SH Saat Konferensi Pers di Mapolda Papua, Kamis (4/4) malam.

Kabid Humas AM Kamal mengatakan, dari data tersebut yang telah teridentifikasi sebanyak 78 Kantong jenazah serta dua kantong merupakan animal body part.

“Sebelumnya pada Rabu, 27 Maret 2019 bertempat di Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur Kabupaten Jayapura telah dilaksanakan pemakaman massal terhadap jenazah korban yang belum teridentifikasi,” ujar Kamal.

Kamal menambahkan, jumlah korban yang belum terindetifikasi sebanyak 20 kantong jenazah dan telah dilakukan pengambilan sample DNA untuk dikirim ke Mabes Polri. (jul/rm)

LEAVE A REPLY