JAYAPURA (PT) – Ketua Komisi IV DPR Papua yang membidangi Infrastruktur, Yarius Balingga mengingatkan SKPD di lingkungan Pemprov Papua untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama seperti tahun anggaran sebelumnya.
Dimana ketika itu banyak proyek infarstuktur yang gagal dilaksanakan.
“Untuk tahun ini, kami Komisi IV bagian infrastruktur dan mitra kami beberapa dinas mengingatkan, pengalaman 2017 jangan sampai terulang. Tahun ini pemerintah daerah siapkan anggaran cukup dan itu daya serapnya harus sesuai target,” tegas Balingga.
Menurut Politisi Partai Demokrat ini, harapan semua rakyat Papua bahwa DPR Papua dan Pemprov Papua tahun ini serapan anggaran harus maksimal dan tidak seperti tahun lalu.
“Tahun lalu, banyak faktor penyebab, sehingga serapannya tidak maksimal,” ucapnya.
Apalagi, lanjut Yarius Balingga, medan yang sulit di Papua membuat mobilisasi alat berat dan bahan mengalami kesulitan, misalnya di wilayah pegunungan.
“Itu medannya beda dengan pesisir. Jadi Dinas PU diharapkan supaya program yang sudah disiapkan dapat sesuai target. Minimal bulan Maret atau April sudah mulai supaya target dapat tercapai dan anggaran itu dimanfaatkan terutama jalan penghubung antara kabupaten, begitu juga jembatan,” harapnya.
Mengenai masalah infrastruktur PON, Balingga menambahkan, pembangunan di setiap kabupaten akan dilakukan karena PON 2020 itu harapan Papua, sehingga venue, jalan, jembatan penghubung harus selesai tahun ini. (ara/rm)