JAYAPURA (PT) – Sekretaris Daerah Papua, TEA. Hery Dosinaen, S.IP, MKP menegaskan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Dinas Ketahanan Pangan Se-Provinsi Papua jangan hanya bisa mengerjakan kegiatan seremonial saja, tetapi melakukan sesuatu yang terintegrasi dengan program pemetanan ketahanan pangan di wilayah Provinsi Papua.
Penegasan itu disampaikan Sekda Hery Dosinaen pada kegiatan SKPD Dinas Ketahanan Papua dalam rangka sinkronisasi program dan kegiatan 2018, Senin (19/3/2018).
Menurut Sekda, di wilayah Papua masih banyak daerah yang mengalami hujan es yang mengakibatkan masyarakat gagal panen dan akhirnya terdampak pada kelaparan maupun gizi buruk.
“Kegiatan ini diharapkan terjadi kesinambungan program kerja bidang ketahanan pangan, karena kita menyadari bahwa kesinambungan program kerja antar tingkat pemerintahan tersebut, merupakan kunci keberhasilan dari pembangunan ketahanan pangan di Papua,” ujarnya.
Sekda mengungkapkan, dengan visi misi Papua Bangkit Mandiri dan Sejahtera yakin dan percaya dengan visi misi ini bahwa ketahanan pangan harus baik dan membuktikan bahwa masyarakat kita layak hidup tanpa kekurangn.
Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Robert Eddy Purwoko mengatakan, rapat forum SKPD ini untuk mengsingkrongkan program-program, kegiatan dan sinergiskan didalam kelembagaan ketahanan pangan seluruh Papua.
“Kita bersinergi dalam program kegiatan ketahan pangan di Provinsi Papua, program tersebut bertujuan bagaimana bisa mengatasi dan mengangkat daerah-daerah yang rentang terhadap kerawanan pangan,” pungkasnya. (lam/dm)