JAYAPURA – Sekda Provinsi Papua TEA Hery Dosinaen, SIP, MKP menegaskan bahwa ketika ada Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemprov Papua yang terlibat politik praktis khususnya dalam pilkada serentak di 11 kabupaten/kota maka bakal ditindak tegas.

Hal itu diungkapkannya sebagaimana adanya informasi dan kabar yang diterima bahwa ada oknum ASN yang secara langsung maupun tidak langsung terlibat pilkada.

“Kalau sampai ada yang terlibat dalam pilkada serentak maka dipastikan akan ada sanksi karena sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dimana ASN tidak boleh terlibat dalam politik praktis,”ungkap Sekda di Kantor Gubernur Papua, kemarin.

Ia mengakui, pihaknya memang belum menerima laporan resmi adanya keterlibatan ASN di lingkungan Pemprov Papua dalam pilkada serentak. Namun sampai saat ini masih menunggu laporan resminya.

“Jika memang ada yang terlibat maka kita akan mengambil tindakan sesuai dengan aturan yang berlaku,”ucapnya. (tim)

LEAVE A REPLY