JAYAPURA (PT) – Pameran dan ekspos pembangunan yang diselenggarakan Pemerintah Kota Jayapura di GOR Waringin Kotaraja resmi ditutup Wali Kota Jayapura, DR. Benhur Tomi Mano, MM.
Pameran pembangunan ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 73 di lingkungan Pemkot Jayapura.
Wali Kota Jayapura mengatakan, peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 73 tahun 2018 ini harus dipenuhi dengan rasa sukacita dan kegembiraan.
Diakuinya, tujuan dari pada kemerdekaan adalah mencerdaskan kehidupan bangsa.
Untuk itu, pameran pembangunan ini guna menarik banyak pengunjung untuk melihat hasil-hasil pembangunan yang sudah dicapai Pemkot Jayapura.
Wali Kota berharap, pembangunan harus diisi dari aspek pendidikan, kesehatan, infrastrukur, ekonomi, tata pemerintahan yang bersih.
“Untuk masyarakat di Kota Jayapura para pemuda dan pemudi agar menjauhi narkoba, minuman alkohol,” ungkap Wali Kota.
Ia juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersama-sama perangi kemiskinan dan kebodohan serta memajukan pendidikan.
Lebih lanjut Wali Kota menjelaskan, anak-anak merupakan generasi pewaris untuk melanjutkan pembangunan ke depan.
Pameran ini, katanya, tidak hanya menampilkan hasil pembangunan, tapi bermanfaat bagi para pengunjung untuk bisa mengetahui capaian pembangunan. (ket/dm)